Bersatulah Indonesia Ku - Bukan Hanya Sekedar Kata

Selamat datang di Bukan hanya sekedar kata, Surganya pecinta pembaca mulai dari cerita tentang kehidupa, cerita tentang percintaan, kata motivasi dan berita viral serta tips and trick mengenai blogger - Semoga bisa bermanfaat untuk kalian.

Breaking

Saturday 30 June 2018

Bersatulah Indonesia Ku

Persatuan Indonesia


27 Juni 2018 hari demokrasi atau pemilihan kepala daerah sedang di laksanakan, Siapapun pemimpin nya di daerah kalian masing masing nanti semoga bisa membawa daerah tersebut lebih maju dan makmur. 

Alhamdulillah semua berjalan dengan lancar, Tertib dan aman. Sudah mulai dewasa masyarakat indonesia beda dengan yang dulu jika pemilu terjadi kericuhan di tps ini dan di tps itu.

Kali ini saya akan  membahas tentang persatuan indonesia, Dengan terjadinya pemilu saat ini, Otomatis banyak terjadi kubu, Dan perpecahan. Karena banyak calon calon yang tentunya pilihan orang itu berbeda - beda. Ini kesempatan untuk orang - orang yang tidak cinta NKRI untuk memprovokatori dan membuat kita terpecah belah. Jangan sampai kita sebagai bangsa gampang untuk di provokasi. Kita harus berfikir jernih dan dewasa sehingga tidak bisa di pengaruhi oleh orang orang yang ingin memecah belah kita.

Walaupun pilihan kita berbeda - beda, Bukan berarti kita bermusuhan. Kita tetap satu! Kita Indonesia! Kita harus bersatu dalam keberagaman. Jangan jadikan perbedaan pilihan menjadi permusuhan untuk kita. Jadikan perbedaan sebagai alat pemersatu kita. Siapapun pemimpin yang nanti akan menjabat itu adalah pilihan terbaik dan kita sebagai rakyat harus mendukung, Mau itu pilihan mu atau bukan. Jadilah masyarakat dewasa yang bisa menerima hasil.

Jangan korbankan persatuan kita hanya karena perbedaan dalam memilih pemimpin. Pada dasarnya semua pemimpin adalah bertujuan untuk membuat negara maju dan mengerjakan dengan baik untuk membuat negara ini menjadi lebih baik dari tahun sebelumnya.

Jadilah indonesia yang cerdas, Yang tidak mudah di pengaruhi oleh segala isu yang bisa memecah belah kita, Jadilah indonesia yang tabayun, Jika mendapat berita dari luar di cek terlebih dahulu jangan langsung di terima saja.

Bersatulah kembali dalam perbedaan, Bersatulah kembali dari ujung negeri aceh hingga ujung negeri papua, Bersatulah semua rakyat, Semua suku dan semua aparat. Jadikan kembali indonesia yang damai tanpa ada perpecahan. Dengan bersatunya kita, Menjadikan indonesia semakin kuat.

Dan semoga indonesia kita selalu di berkahi dan di lindungi Allah swt, Aamiin..

Bersatulah Indonesia Ku!


No comments:

Post a Comment