Broken Home, Broken Dreams - Bukan Hanya Sekedar Kata

Selamat datang di Bukan hanya sekedar kata, Surganya pecinta pembaca mulai dari cerita tentang kehidupa, cerita tentang percintaan, kata motivasi dan berita viral serta tips and trick mengenai blogger - Semoga bisa bermanfaat untuk kalian.

Breaking

Wednesday 4 July 2018

Broken Home, Broken Dreams

Broken Home? Broken Dreams? NO!

This Not Broken Heart This Broken Home

Sepertinya judul di atas sudah pernah di bahas oleh master Deddy Corbuzier, Yaps saya akan membahas bagaimana kehidupan anak broken home yang terkenal dengan kehancuran dan identik dengan bahwa anak broken home hidupnya hancur dan ga bener, Gak akan sukses. 

Pertama kita akan bahas apa si itu broken home? Bagi banyak orang broken home adalah hal yang tidak asing, Bukan artinya rumah rusak ya haha, Itu hanya ibaratnya. Broken home atau rumah rusak dalam bahasa indonesia adalah anak yang tumbuh dalam keluarga yang tidak utuh. Itu definisi nya broken home bagi yang belum mengerti.

Balik lagi ke judul, Bener ngga si anak broken home itu broken dreams? Atau hancur segala apa yang di impikan nya? Langsung bergaul yang ga bener dan jadi anak yang ga bener? SAMA SEKALI TIDAK! Saya tekan kan broken home bukan berarti mimpinya juga broken. Ya memang ada satu dua orang yang tidak bisa menahan rasa sakit yang di alami saat keluarganya tidak lagi utuh dan membuatnya hancur, Menghancurkan diri dan masa depannya. Namun banyak juga anak broken home yang menjadikan dirinya sukses. Bahkan banyak memotivasi anak yang keluarganya masih utuh. 

Justru menurut saya tumbuh di keluarga anak broken home bisa menjadikan diri kalian mandiri dan tidak bergantung pada orang lain di saat sesulit apapun, Dan melatih pada saat di dunia kerja nanti dan bersaing meraih mimpi. Karena di dunia kerja nanti semua bersaing untuk menjadi yang terbaik dan karena sudah terlatih saat broken home mengerjakan apa apa sendiri jadi kita sudah terbiasa dan dapat bersaing sendiri. 
Seperti itu keuntungannya. 

Namun ada kalanya anak broken home punya rasa sedih yang membuat segala mimpinya sedikit terganggu.

Persoalan ini adalah persoalan bagaimana kita bisa menempatkan diri, Menempatkan masalah. Jangan jadikan masalah sebagai penghancur diri kita. Jadikan masalah sebagai semangat dan acuan kita untuk membuktikan bahwa kita mempunyai banyak masalah namun bisa meraih mimpi. Dan membuktikan pada dunia bahwa anak broken home itu bukan berarti broken dreams.

Teruntuk semua anak broken home di indonesia, Jadikan judul ini sebagai motivasi bahwa broken home is not broken dreams tapi kalian harus gantikan judul ini menjadi 'Broken Home, Make Dreams!" 

Dan teruntuk anak broken home yang sudah terlanjur menuju jalur yang salah, Rubah diri kalian dan jadikan diri kalian menjadi lebih baik, Karena di dalam diri anda terdapat berlian yang harus kalian manfaatkan untuk menjadi bermanfaat bagi orang lain. 

Keep spirit!

Mengapa saya paham tentang ini?

Kesimpulan nya saya adalah anak broken home tapi bisa menikmati kehidupan seperti biasanya,Walau terkadang merasa sendiri tetapi hidup harus tetap di jalani. Segala keluhan hanya membuat mu capek. Jadi stop mengeluh dan lanjutkan apa yang harus kalian lakukan!


No comments:

Post a Comment